Mahasiswa Departemen Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian (TPHP) Universitas Gadjah Mada kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Felicia Jeanete Adelyn dan Brilliant Christalia Anjani, mahasiswa angkatan 2023, berhasil meraih Juara 1 pada Student Track ajang MAJU:ON Hackathon 2025 yang diselenggarakan pada Jumat (7/11) di The Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta.
Melalui tim MycoMarine (Seathera), yang beranggotakan mahasiswa dari Departemen TPHP, Fakultas Pertanian, dan Sekolah Vokasi UGM, mereka mengusulkan inovasi mycelium packaging berbahan limbah pertanian dan tanaman invasif sebagai alternatif ramah lingkungan pengganti styrofoam untuk pengemasan ikan hidup. Inovasi ini menawarkan pendekatan berkelanjutan yang berpotensi membantu mengurangi polusi plastik dan mikroplastik di wilayah perairan. Inovasi ini juga memberikan nilai tambah pada limbah pertanian yang selama ini kurang termanfaatkan, sehingga mendorong praktik produksi yang lebih efisien dan berkelanjutan. Pendekatan ini sekaligus berkontribusi pada upaya global untuk memperkuat konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab.
Selama dua hari rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh UD IMPACT, para peserta mengikuti sesi pembicara dan coaching untuk penyempurnaan pitch deck. Pada hari kedua, Felicia dan Brilliant mempresentasikan gagasan mereka di hadapan dewan juri bersama 16 tim dari berbagai universitas terkemuka di Indonesia.
“Keseluruhan kompetisi ini sangat mengesankan dan membanggakan, tidak hanya dari pencapaian, tetapi kami juga bisa belajar bagaimana cara membangun bisnis yang berkelanjutan dari para pembicara dan masukan para coach. Harapannya ide kami dapat terealisasi dengan baik sehingga tujuan yang diharapkan dapat terwujud,” ungkap Anjani.
Prestasi ini mencerminkan komitmen mahasiswa TPHP UGM dalam mengembangkan gagasan inovatif berbasis sains untuk menjawab tantangan lingkungan dan mendorong praktik industri yang lebih berkelanjutan.
Penulis: Firstnandita Keisha