Evaluasi Lulusan
Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan studi pelacakan lulusan yang bertujuan untuk mendapatkan masukan dari lulusan dan pengguna lulusan untuk keperluan evaluasi kurikulum dan perbaikan proses pembelajaran yang sedang berlangsung.
Metode yang digunakan pada studi pelacakan ini adalah kuesioner yang disampaikan secara online melalui website https://alumni.ugm.ac.id/en/tracer-study-3/ untuk tingkat universitas dan https://tp.ugm.ac.id/en/tracer-study untuk tingkat fakultas. Pengisian kuesioner dilakukan oleh para lulusan. Untuk penilaian lulusan oleh pengguna dilakukan secara offline menggunakan kuisioner yang dikirim langsung ke pengguna maupun diisi pada saat kunjungan industri, temu alumni, maupun pengguna memberikan kuliah tamu di Program Studi. Data yang diperoleh dianalisis dan didokumentasi oleh Program Studi dan digunakan untuk:
- Perbaikan proses pembelajaran
Hasil pelacakan baik yang dilakukan Universitas maupun Fakultas digunakan oleh Program Studi untuk peninjauan kurikulum. Pada peninjauan kurikulum terakhir masukan dari lulusan dan pengguna lulusan menyatakan bahwa Kurikulum 2011 sudah baik, akan tetapi soft skill lulusan perlu diperkuat sehingga memunculkan mata kuliah Magang Industri.
- Penggalangan dana
Alumni memberikan kontribusi dana kepada Program Studi dalam bentuk:
-
- Beasiswa dari Himpunan Alumni yang diberikan pada saat puncak acara Dies Natalis
- Biaya tiket, penginapan dan honorarium untuk kegiatan Kuliah Tamu yang dilakukanoleh alumni sering dikembalikan ke Program Studi.
- Sponsorship untuk kegiatan rutin KMTPHP yang membutuhkan dana besar, misalnyaFoodCraft (event tahunan KMTPHP untuk mengedukasi masyarakat mengenai panganyang ditemui dan dikonsumsi sehari-hari).
- Informasi pekerjaan
Alumni sering memberikan adanya lowongan pekerjaan ditempat kerjanya melalui Ketua Program Studi, Dosen Program Studi, maupun WhatsApp grup alumni. Informasi ini kemudian disebarluaskan ke alumni melalui grup angkatan.
- Membangun jejaring
Melalui kegiatan rutin seperti Kuliah Tamu oleh alumni, kunjungan industri mahasiswa/dosen, temu alumni dengan dosen/mahasiswa terbentuk jejaring antara mahasiswa, alumni, dan dosen. Hal tersebut kemudian mempermudah mahasiswa memperoleh tempat untuk fieldtrip dan Magang Industri, KMTPHP memperoleh sponsorship untuk kegiatannya, maupun lulusan dalam memperoleh pekerjaan.
Persentase Lulusan
Persentase lulusan yang bekerja pada bidang yang sesuai dengan keahliannya = 91%. Data yang diperoleh dari hasil tracer study terakhir yang melibatkan 132 responden menunjukkan bahwa jumlah lulusan yang bekerja sesuai bidangnya sebesar 91%. Selain itu diperoleh informasi juga bahwa sebagian besar alumni pekerja di sektor Swasta (61%) dan disusul dengan bekerja di Pemerintahan (30%). Sedangkan berdasarkan jenis pekerjaannya adalah bidang pendidikan sebesar 35%, industri sebesar 48%, jasa sebesar 4%, dan lembaga lainnya sebesar 4%.
Himpunan Alumni
Himpunan alumni berkontribusi dalam kegiatan akademik dan non akademik memfasilitasi pendaanaan, fasilitas, keterlibatan dalam kegiatan akademik, pengembangan jejaring, dan penyediaan fasilitas untuk kegiatan akademik.
- Kontribusi alumni dalam menyumbangkan dana pada kegiatan akademik misalnya:
-
- Beasiswa dari Himpunan Alumni yang diberikan pada saat puncak acara Dies Natalis
- Biaya tiket, penginapan dan honorarium untuk kegiatan Kuliah Tamu yang dilakukan oleh alumni sering dikembalikan ke Program Studi.
Sedangkan kontribusi alumni dalam menyumbangkan dana dalam kegiatan non-akademik misalnya sumbangan dana untuk kegiatan rutin KMTPHP yang membutuhkan dana besar, seperti FoodCraft.
- Kontribusi alumni dalam menyumbangkan fasilitas pada kegiatan akademik misalnya sumbangan alat perkantoran ke Program Studi pada tahun 2017. Sedangkan kontribusi alumni dalam menyumbangkan fasilitas pada kegiatan non-akademik berupa sumbangan produk yang mereka hasilkan pada kegiatan FoodCraft maupun seminar nasional yang rutin diselenggarakan tiap tahun oleh KMTPHP.
- Kontribusi alumni dalam kegiatan akademik untuk pengembangan akademik antara lain sebagai dosen tamu pada berbagai mata kuliah maupun Kuliah Umum. Sedangkan kontribusi alumni dalam kegiatan akademik untuk pengembangan non-akademik antara lain pelatihan membuat CV dan menghadapi interview bagi mahasiswa yang akan lulus yang dilakukan rutin pada bulan Mei.
- Kontribusi alumni dalam pengembangan jejaring untuk mendukung pengembangan akademik antara lain memudahkan dalam mendapatkan tempat untuk kegiatan fieldtrip,magang, dan penelitian skripsi mahasiswa. Selain itu jejaring dengan alumni ini digunakan oleh dosen Program Studi untuk melakukan kolaborasi penelitian. Sedangkan kontribusi alumni dalam pengembangan jejaring untuk mendukung pengembangan non-akademik antara lain sebagai wahana dalam memperoleh informasi pekerjaan bagi lulusan Program Studi.
- Kontribusi alumni dalam menyediakan fasilitas pada kegiatan akademik antara lain memberikan tempat fieldtrip, magang, dan penelitian bagi mahasiswa. Sedangkan kontribusi alumni dalam menyediakan fasilitas pada kegiatan non-akademik berupa sumbangan fasilitas pada saat temu alumni maupun fieldtrip mahasiswa.